Motivasi

Kecerdasan Spiritual, Kunci Hidup Lebih Bijaksana

Eling Widiatmoko

kecerdasan spiritual
Meditasi di tempat kerja
kecerdasan spiritual – Sumber Gambar : www.institutoconectomus.com

Spiritual quotient (SQ) adalah kemampuan yang dimiliki seseorang dalam memahami makna yang terjadi di dalam lingkungan masyarakat.

Seseorang yang memiliki  kecerdasan spiritual yang baik biasanya memiliki fleksibilitas dalam menghadapi persoalan yang ada di dalam masyarakat.

SQ erat kaitannya dengan keadaan jiwa, batin dan rohani seseorang. Seseorang yang memiliki SQ mampu memaknai kehidupan sehingga dapat hidup dengan penuh kebijaksanaan.

Kecerdasan spiritual seseorang dapat dilihat saat melakukan hal yang bermanfaat bagi kesehatan jiwanya, misalnya saja bermeditasi atau beribadah.

Manfaat memiliki kecerdasan spiritual dalam hidup adalah, dapat  berpikir secara kompleks terhadap hal-hal yang ada, selalu berpikir positif, berpikir secara tenang dalam menghadapi permasalahan yang terjadi, dan lebih bijaksana dalam bersikap.

Ada yang beranggapan bahwa SQ adalah kecerdasan tertinggi dari kecerdasan lainnya seperti kecerdasan intelektual (IQ) dan kecerdasan emsoional (EQ).

Hal ini di karenakan SQ merupakan landasan yang digunakan untuk memfungsikan Intellegent Quotient (IQ) serta Emotional Quotient (EQ) dengan efektif.

Orang yang memiliki EQ baik bisa dilihat dari sikapnya yang gembira, bahagia, ceria, berani, dan pandai membawa diri.

Sementara mereka yang memiliki kecerdasan intelektual yang baik dapat dilihat dari ilmu pengetahuan, keterampilan yang dimiliki, kemampuan memecahkan masalah,sebagainya.

Lantas seperti apakah ciri-ciri orang yang memiliki kecerdasan spiritual yang baik ?

Ciri-Ciri Orang yang Memiliki Kecerdasan Spiritual

membuat peta pemikiran
Sumber Gambar : pubdereve.fr

Umumnya, seseorang yang memiliki kecerdasan spiritual tinggi akan memiliki karakteristik sebagai berikut:

1. Memiliki kemampuan yang sifatnya fleksibel.

Orang yang mempunyai sifat fleksibel biasanya mudah beradaptasi dengan berbagai macam situasi, tidak kaku dan santai menghadapi setiap orang.

2. Tingkat kesadaran yang cukup tinggi.

 Mereka yang memilik SQ tinggi mampu mengenali dirinya sendiri dengan baik. Ia mampu mengelola stres dengan baik. Selain itu mereka juga dapat dengan mudah untuk memahami orang lain.

3. Mampu berpikir secara holistik

Ciri-ciri lainnya adalah ia mampu berpikir sesuatu secara menyeluruh, sistematis dan tidak mengkotak-kotakkan sesuatu.

Kemampuan ini akan membawa seseorang mampu menerima perbedaan serta terbuka dengan berbagai saran dari pihak lain.

4. Kemampuan refleksi tinggi

Orang yang mempunyai kecerdasan spiritual yang tinggi mampu merefleksikan kemampuannya.

Dia selalu bertanya, (bagaimana) atau (mengapa) bisa begini, dan (apa) lalu (bagaimana) jika seandainya keadaannya begini.

Mereka juga sering bertanya hal yang sifatnya fundamental, seperti dari mana asal manusia dan kemana kita akan berjalan setelah kematian.

Kenapa ada nasib dan takdir. Kadang mereka juga memiliki kemampuan tinggi dalam menganalisa permasalahan rumit.

5. Mampu menghadapi kesulitan.

Salah satu ciri-ciri orang yang memiliki SQ tinggi adalah orang yang berani menghadapi ujian. Mereka mampu melepaskan hal-hal yang bersifat duniawi.

pada umumnya orang yang ber SQ tinggi adalah orang-orang yang memiliki keyakinan kuat, seperti kepada sang pencipta.

Mereka akan tetap berpegang teguh pada keyakinan tersebut dan percaya bahwa mereka mampu melewati semua persoalan yang sedang dihadapi.

 Jika anda mempunyai sifat seperti ini, kemungkinan saat ini kecerdasan spiritual anda tinggi.

SQ adalah kemampuan seseorang menggunakan spiritualisme untuk mencapai tujuan dan memecahkan suatu masalah. Lantas bagaimana cara meningkatkan kecerdasan spiritual.

Cara Melatih Kecerdasan Spiritual

manfaat mindfulness
Sumber Gambar : https://www.workplacetesting.com/

Setiap orang memiliki tujuan spirtual yang sama, yaitu untuk mencari rasa damai dan ketenangan batin.

Untuk mencapai kecerdasan spriritual setiap orang mempunyai cara yg berbeda contohnya saja melalui berdoa, meditasi, penegasan positif terhadap diri sendiri, membaca buku-buku inspirasional, berlibur ke alam terbuka, hingga melakukan kegiatan sosial.

Beberapa tips ini mungkin dapat membantu Anda melatih kecerdasan spiritual:

  • Taat kepada agama
  • Merefleksikan diri terhadap makna hidup.
  • Mengikuti aktivitas bakti sosial.
  • Mau menerima dan membuka diri terhadap perubahan dalam hidup.
  • Melakukan kebaikan terhadap orang lain baik yang dikenal maupun tidak dikenal tanpa pamrih.

Itu tadi penjelasan singkat mengenai kecerdasan spritual. Tentu saja diharapkan untuk setiap orang memiliki kecerdasan spiritual yang baik  karena SQ merupakan dasar dari kecerdasan lainnya bahkan menjadi landasan untuk mengembangkannya.

Terus tingkatkan kualitas kehidupan Anda dengan berusaha menjadi manusia yang lebih baik.

Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan menjadikanmu lebih bersemangat. Jangan lupa baca pula beragam informasi menarik lainnya seputar dunia kerja, hanya di Seputarkarir.com.

Baca Juga

Tinggalkan komentar